SoulSel - Drama Korea (drakor) terbaru, Bora Deborah atau True to Love dan The Good Bad Mother telah menayangkan episode pertamanya pada Kamis, 25 Mei 2023.
Lantas, bagaimana perolehan rating drakor Bora Deborah (ENA) dan The Good Bad Mother (JTBC) yang tayang tadi malam?
Menurut Nielsen Korea, rating drakor untuk drama JTBC "The Good Bad Mother" telah menembus angka dua digit!
Baca Juga: Info Pendaftaran Bawaslu Kabupaten/Kota DKI Jakarta 2023-2028, Persyaratan dan Jadwalnya
Pada tanggal 25 Mei, drama populer yang dibintangi oleh Lee Do Hyun, Ra Mi Ran, dan Ahn Eun Jin ini meraih rating pemirsa tertinggi.
Menurut Nielsen Korea, episode terbaru "The Good Bad Mother" meraih rating rata-rata nasional sebesar 10,0 persen, melanjutkan delapan episode beruntun tanpa henti di peringkat pertama pada slot waktunya.
Tak hanya itu, "The Good Bad Mother" juga mencapai titik tertinggi sepanjang masa di antara demografi utama pemirsa berusia 20 hingga 49 tahun.
Baca Juga: Hasil Fantasy Boys Episode 9, Siapa yang Duduki Posisi Pertama di Semi Final?
Di mana, The Good Bad Mother menempati posisi pertama di semua saluran dengan rating rata-rata 3,2 persen.
Sementara itu, "True to Love" dari ENA berakhir dengan rating rata-rata nasional sebesar 0,96 persen, menandai sedikit peningkatan jumlah pemirsa dari episode kedua dari belakang pada malam sebelumnya.
Sementara itu, drama Bora Deborah atau True to Love ini telah menayangkan episode terakhirnya tadi malam.
Baca Juga: Barang Bawaan yang Wajib Ada saat Konser Suga BTS di Jakarta pada 26-28 Mei 2023
Di mana, Bora Deborah hanya menayangkan 14 episode saja. Sedangkan, drama The Good Bad Mother akan menayangkan episode terbarunya pada pekan depan.
Artikel Terkait
Di Mana Drakor Lies Hidden in My Garden akan Tayang dengan Sub Indo dan Kapan Tanggal Rilisnya?
Di Mana Drakor King The Land Yoona SNSD dan Lee Junho 2PM akan Tayang serta Tanggal Rilisnya
Di Mana Drakor See You in My 19th Life akan Tayang dengan Sub Indo dan Tanggal Rilisnya?
Nonton Drakor The Good Bad Mother Eps 9-10 Sub Indo, Spoiler dan Link Streaming
Nonton Drakor Bora Deborah Eps 13-14 Sub Indo, Spoiler dan Link Streaming
Bukan Hospital Playlist 3, Sutradara Shin Won Ho Garap Drakor Spin Off Baru, Netizen Tetap Antusias